Pacu Kreativitas Dosen, FSBK UAD Gelar Workshop Luaran Penelitian Non Publikasi
Pada hari Kamis, 16 Januari 2025, Fakultas Sastra, Budaya, dan Komunikasi (FSBK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan Workshop Luaran Penelitian Non Publikasi. Kegiatan ini berlangsung di Meeting Room, Kampus 2B UAD, dengan dihadiri oleh seluruh dosen FSBK UAD. Workshop ini bertujuan untuk memperluas pemahaman dan keterampilan para akademisi dalam menghasilkan luaran penelitian non publikasi, seperti produk inovasi, paten, karya seni, desain produk, dan bentuk luaran kreatif lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
Guna mengawali kegiatan, Dani Fadillah, S.I.Kom., M.A., Ph.D. selaku Wakil Dekan FSBK Bidang AIK, Akademik, dan Kemahasiswaan memberikan pengarahan terkait agenda yang berlangsung selama acara. Dalam sambutannya, Dani menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk mendorong para dosen agar tidak hanya fokus pada publikasi ilmiah, tetapi juga menghasilkan karya yang dapat berdampak langsung bagi pembangunan dan pengembangan masyarakat.
“Jumlah dosen di FSBK yang memiliki HKI masih kurang. Oleh karena itu, workshop ini diharapkan dapat memberikan inspirasi sekaligus panduan bagi para dosen agar dapat menghasilkan HKI lebih banyak lagi” ungkap Dani.
Memasuki agenda selanjutnya, turut hadir Dra. Sudarmini, M.Pd. selaku Kepala Sentra HKI UAD. Kehadiran beliau guna mensosialisasikan Hak Kekayaan Intelektual (HKI). Sudarmini menjelaskan terkait jenis-jenis karya yang dapat diakui sebagai HKI dan juga alur untuk pengajuan HKI. Sudarmini memberikan arahan kepada para dosen bahwa pengajuan HKI tidak mengharuskan linear dengan keilmuan.
“Sesungguhnya, kalau di HKI tidak mengharuskan Bapak, Ibu patennya linear, siapapun asal memenuhi syarat, periksa, beres, lanjut, jadi” ujar Sudarmini.
Materi kedua disampaikan oleh Sabri, S.Sn., M.Sn. selaku Dosen Prodi Ilmu Komunikasi. Sabri membagikan pengalamannya dalam mengembangkan hasil penelitian menjadi karya Industri. Menurutnya, untuk mencapai score sinta yang tinggi, perlu adanya kesadaran diri yakni dengan cara berkolaborasi dengan dosen-dosen lain untuk saling mengaitkan nama sehingga dapat memperoleh score yang tinggi.
“Kalau kita berpikir hanya berdasarkan keilmuan kita sendiri dalam artian keilmuan yang ada di FSBK saja, itu sangat sempit. Tapi kalau keilmuan itu kita kolaborasikan dengan keilmuan lain, hasilnya bisa jauh lebih kreatif dan relevan,” terang Sabri.
Setelah sesi materi dan diskusi, kegiatan dilanjutkan dengan sesi dokumentasi bersama. Usai istirahat, sholat, dan makan (ishoma), para dosen diberi kesempatan untuk langsung mendaftarkan produk hasil penelitian mereka sebagai HKI. Langkah ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan luaran non publikasi yang masih belum tercukupi serta mendorong peningkatan produktivitas akademik yang berorientasi pada inovasi. (Nova)