Jalin Kerjasama dengan Majelis DikDasmen PNF PP Muhammadiyah, FSBK Adakan Workshop Branding dan Promosi PPDB bagi Sekolah Muhammadiyah
YOGYAKARTA – Fakultas Sastra, Budaya, dan Komunikasi (FSBK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan acara Workshop Branding dan Promosi Penerimaan Peserta Didik Baru bagi Sekolah Muhammadiyah pada Sabtu, 08 April 2023. Dihadiri oleh sekitar 700 guru-guru dari berbagai sekolah Muhammadiyah, acara ini digelar secara luring di Ruang Amphitarium Kampus 4 UAD dan secara daring melalui kanal Zoom.
Acara ini merupakan bentuk kerjasama FSBK dengan Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Nonformal Pimpinan Pusat Muhammadiyah (Majelis Dikdasmen PNF PPM) dalam rangka menyambut adanya Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Turut hadir dalam acara ini R. Alpha Amirrachman, M.Phil., Ph.D. yang merupakan Wakil Ketua Majelis Dikdasmen PNF PP Muhammadiyah, Abdulah Mukti, S.Pd.I., M.Pd. selaku Sekretaris Majelis Dikdasmen PNF PP Muhammadiyah, Dr. Iwan Junaedi, S.Si., M.Pd. selaku Ketua Dikdasmen Jawa Tengah sekaligus Wakil Ketua Majelis Dikdasmen PNF PP Muhammadiyah, Dr. Khozin, M.Ag., selaku Ketua Dikdasmen Jawa Timur, Dr. Ahmad Muhammad, M.Ag., selaku Ketua Dikdasmen D.I.Yogyakarta.
Dalam sambutannya, Dekan FSBK, Wajiran, S.S., M.A., Ph.D., menuturkan bahwa acara ini merupakan bagian dari pengabdian UAD bagi guru-guru di sekolah-sekolah, khususnya di lingkungan Dikdasmen Pimpinan Pusat Muhammadiyah (PWM). Lebih lanjut, Wajiran menyampaikan harapannya bagi acara ini. “Harapan kami dengan adanya pelatihan ini nanti bisa memberikan wawasan ataupun pengetahuan yang bisa diaplikasikan di lembaga yang bapak ibu pimpin atau lembaga yang bapak ibu atur. Mudah-mudahan ini nanti bisa berlanjut dan bisa memberikan mutual benefit, baik bagi UAD maupun bagi lembaga yang bapak ibu pimpin,” tuturnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Majelis DikDasmen PPM, Dr. Kasiyarno, M.Hum., mengatakan bahwa saat ini mayoritas lembaga pendidikan sadar betul akan pentingnya pengembangan mutu pendidikan, begitupun Muhammadiyah. “Muhammadiyah saat ini bisa dikatakan unggul, maju, dan bahkan bisa disebut mandiri. Unggul dilihat dari prestasi-prestasinya, baik itu tingkat lokal, nasional, bahkan banyak juga yang tingkatnya internasional. Unggul juga bisa dilihat dari kepercayaan masyarakat dan animo siswanya,” jelasnya.
Berdasarkan data di Dikdasmen, Kasiyarno menyebutkan bahwa PP Muhammadiyah berusaha terus menerus menjalankan upaya-upaya untuk memajukan sekolah-sekolah Muhammadiyah. Beberapa diantaranya adalah peluncuran aplikasi EduMU yang diperuntukkan untuk mendukung pembelajaran Al-Islam, Kemuhammadiyahan, dan Bahasa Arab (Ismuba), adanya kerjasama dengan lembaga-lembaga internasional seperti Enamu yang direalisasikan melalui EdutabMU untuk melakukan akselerasi pendidikan berbasis digital, serta adanya pelatihan Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM) dengan Nanyang Polytechnic.
Acara kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi aplikasi EduMU oleh Wakil Ketua Majelis Dikdasmen PNF PPM, R. Alpha Amirrachman, M.Phil., Ph.D., Sharing Best Practice dengan Kepala Sekolah Teladan PPDB Bambang Kusmiyanto, S.Pd. dari SMA Muhammadiyah 2 Cilacap, dan sosialisasi tentang Strategi Promosi dan Pengelolaan Media Sosial Sekolah Muhammadiyah oleh Najih Farihanto, S.I.Ko,., M.A. yang merupakan Kepala Program Studi Ilmu Komunikasi UAD.
Pengajian Rutin dan Buka Puasa Bersama FSBK
YOGYAKARTA – Fakultas Sastra, Budaya, dan Komunikasi (FSBK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan Pengajian Rutin dan Buka Puasa Bersama pada 10 Februari 2023. Acara ini berlangsung secara luring bertempat di ruang Lab Pemeranan Lantai 8 Kampus 4 UAD, dan dihadiri oleh seluruh civitas akademika dan tenaga pendidik di lingkungan FSBK. Turut hadir dalam acara ini Ustadz Hendra Darmawan, M.A., sebagai pembicara.
Dalam ceramahnya, Hendra mengangkat tema “Memantaskan diri/mematutkan diri sebagai seorang Muslim”. Eksistensi seorang Muslim dalam lingkungan masyarakat erat kaitannya dengan potret akhlak yang ditampakkan. Akhlak berasal dari bahasa Arab “al-Khulk” yang berarti tabiat, perangai, tingkah laku, kebiasaan, dan kelakuan. Secara istilah, akhlak merupakan sifat yang tertanam di dalam diri seorang manusia yang bisa mengeluarkan sesuatu dengan senang dan mudah tanpa adanya suatu pemikiran dan paksaan.
Menurut Hendra, orang yang beriman perlu senantiasa menerapkan norma-norma yang sesuai dengan ajaran Rasulullah. “Harapannya masing-masing dari kita di bulan Ramadhan ini menemukan kembali, kiranya kita menjadi bagian dari mata rantai kebajikan, kiranya kita bisa menjadi bagian yang sama-sama meneguhkan,” tutupnya.
Ilmu Komunikasi UAD Gelar Kuliah Umum Kehumasan
YOGYAKARTA – Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Sastra, Budaya, dan Komunikasi (FSBK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar Kuliah Umum pada Sabtu, 1 April 2023. Bertempat di Ruang Amphitarium Kampus 4 UAD, kuliah ini dihadiri oleh ratusan mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD dari berbagai tahun angkatan.
Kecerdasan buatan saat ini tengah menjadi hal yang hangat diperbincangkan masyarakat Indonesia di jagat maya. Mengangkat tema “Langkah Humas dalam Menghadapi Perkembangan Kecerdasan Buatan”, acara ini menghadirkan Esty Nadya Rafyanti dan Dr. Diah Ajeng Purwani, S.Sos., M.Si., sebagai pemateri.
Mengisi sesi pertama, Esty selaku Analis Informasi Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Republik Indonesia (RI) menyampaikan materi terkait dengan peran Public Relations (PR) dengan hadirnya Artificiall Intelligence. “Manusia kalau dihadapkan dengan banyak data biasanya pusing. AI semakin banyak data dia akan semakin pintar. Cara kerjanya bisa memecahkan masalah dan nantinya mereka ngasih solusi sama problem kita,” tuturnya.
Menurut Esty, AI kini tampaknya berperan cukup penting dalam dunia Public Relations (PR) karena kemampuannya yang beragam pada berbagai bidang komunikasi, seperti analisis data dan social listening. Maka, PR atau Humas saat ini harus pintar dalam memanfaatkan teknologi yang ada supaya perannya tidak lantas diambil alih begitu saja oleh kecanggihan teknologi. Salah satu caranya adalah dengan mengasah kemampuan dalam mengolah data yang telah disediakan oleh AI ke dalam strategi hingga aksi nyata.
Pada sesi dua, Diah selaku Dosen UIN Sunan Kalijaga sekaligus penulis buku Cyber Public Relations menyampaikan materi terkait penggunaan AI dan kaitannya dengan peran seorang Humas di era society 5.0. Diah menjelaskan bahwa kehadiran AI sangatlah berguna di era kecepatan informasi seperti saat ini, tetapi kehadirannya akan membutuhkan jenis kemampuan baru di bidang kehumasan. “Contoh nyatanya adalah kemampuan analisis data dan keahlian dalam hal user experience,” tandasnya.
Keberadaan kecerdasan buatan merupakan sebuah tanda dari semakin majunya zaman. Berbekal segala fitur yang canggih, kehadiran kecerdasan buatan terbukti dapat memperingan pekerjaan manusia, hingga digadang-gadang dapat menggantikan peran manusia di masa yang akan datang. Namun penting digaris bawahi bahwa manusia (dalam hal ini Humas) mempunyai peran yang lebih penting, yakni sebagai interpreter dari data yang dihasilkan oleh kecerdasan buatan.
Hubungi Kami
Kampus 4
Jalan Ahmad Yani, Kragilan, Tamanan, Banguntapan, Bantul Yogyakarta 55166
Telepon: (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Faximille: 0274-564604
Email: fsbk@uad.ac.id
Temukan Kami
Informasi Tentang
Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa
Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan
Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960
© 2023 Fakultas Sastra, Budaya dan Komunikasi | Universitas Ahmad Dahlan | Perguruan Tinggi Muhammadiyah