Rancangan Proyek Kolaborasi melalui Rapat Antara FSBK UAD dan Kementerian Agama

Agenda rapat antara FSBK UAD dengan Kementerian Agama dalam pembahasan rencana proyek kolaborasi. (Dok. Istimewa)

Pada hari Kamis tanggal 11 Januari 2024, Fakultas Sastra, Budaya dan Komunikasi turut mengundang pihak Kementerian Agama dalam pembahasan rancangan proyek kolaborasi antara FSBK Universitas Ahmad Dahlan dengan Madrasah se-DIY. Berlokasi di ruang dekanat FSBK, agenda ini disambut hangat oleh jajaran dosen.

Pertemuan hangat ini dihadiri secara khidmat oleh pihak Kementerian Agama, Kepala Kelompok Kerja DIY beserta 7 anggota, Dr. Ajar Pradika Ananta Tur, S.S.,M.A. dan Dani Fadillah,S.I.Kom.,M.A selaku Wakil Dekan FSBK, serta sederet dosen yang dipertanggungjawabkan sebagai panitia. 

Proyek kolaborasi yang telah dirancang sedemikian rupa ini diharapkan dapat menjadi timbal balik yang baik bagi fakultas. Dengan adanya kesempatan ini, maka akan meningkatkan rasa minat siswa untuk melanjutkan studi di FSBK UAD.

Agenda ini dimaksudkan untuk melakukan pembahasan lanjutan serta progress dari rencana proyek kolaborasi. Terdapat dua luaran yang menjadi luaran inti, mulai dari rencana penyelenggaraan seminar nasional yang menargetkan 400 peserta. Diharapkan target audiens seminar ini terdiri dari berbagai kepala Madrasah se-DIY. 

Seminar yang direncanakan terlaksana pada awal Februari 2024 ini bertujuan untuk memberi wawasan dan pelatihan mengenai penyusunan inovasi kewirausahaan bagi para pengelola Madrasah. 

Agenda dilanjutkan dengan adanya usulan penyelenggaraan pameran yang akan menampilkan hasil dari pembahasan seminar berupa proposal dan produk-produk kewirausahaan yang kreatif dan inovatif. Nantinya, akan ada pemilihan juara dengan inovasi terbaik yang tentunya telah disepakati dengan beberapa kriteria khusus. (Yaya)

Hubungi Kami

Kampus 4
Jalan Ahmad Yani, Kragilan, Tamanan, Banguntapan, Bantul Yogyakarta 55166
Telepon: (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Faximille: 0274-564604
Email: fsbk@uad.ac.id

Lokasi Kami

Temukan Kami

  • Instagram : @fsbk_uad
  • youtube : FSBK UAD Fakultas Satra, Budaya, dan Komunikasi
  • Tik Tok : @fsbk_uad

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960

© 2023 Fakultas Sastra, Budaya dan Komunikasi | Universitas Ahmad Dahlan | Perguruan Tinggi Muhammadiyah