FSBK Gandeng Kolej Pengajian Seni Kreatif UiTM Cawangan Kelantan dalam Sharing Session

Delegasi FSBK bersama Jabatan Seni Reka Grafik dan Media Digital, Kolej Pengajian Seni Kreatif UiTM Cawangan Kelantan (Dok. Istimewa)

Tim Fakultas Sastra, Budaya, dan Komunikasi (FSBK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggandeng Jabatan Seni Reka Grafik dan Media Digital, Kolej Pengajian Seni Kreatif UiTM Cawangan Kelantan untuk mengadakan program Sharing Session: International Design Talk pada 16 Oktober 2023. Kegiatan tersebut bertempat di Biliki Seminar, Perpustakaan Tengku Anis, UiTM Cawangan Kelantan, Kampus Machang.

Program sharing Session ini dibuka oleh Timbalan Rektor Hal Ehwal Pelajar, Encik Meer Zhar Farouk Amir Razli dan dihadiri oleh seluruh anggota tim peneliti dari FSBK, Dr. Ajar Pradika Ananta Tur, Arif Ardy Wibowo, S.Sn., M.Sn. dan Ida Puspita, S.S., M.A.Res. Sementara itu, tim peneliti dari UiTM yag menhadiri acara tersebut antara lain Cik Roziani Mat Nashir@Mohd Nasir, sebagai ketua tim, dan Dr. Mat Redhuan Samsudin. Program tersebut adalah bentuk implementasi dari MoA yang terlah ditandatangi oleh kedua fakultas pada 2 Oktober 2023.

Menurut Ketua Pusat Pengajian Kolej Pengajian Seni Kreatif, Puan Ts. Emilia Abdul Manan, program ini bertujuan untuk menjadikan Sharing Session: International Design Talk sebagai inspirasi untuk pelajar diploma semester akhir khususnya Jabatan Seni Reka Grafik dan Media Digital untuk menghasilkan karya yang bermakna sekaligus mengejar peluang untuk mendalami ilmu melalui akademik dan budaya global. Talk yang berjudul “Empowering Women Through Eatery Name Branding” memberikan inspirasi bagi kedua institusi untuk melanjutkan kerja sama dalam bidang penelitian internasional.

Ke depan, tim FSBK dan tim Kolej Pengajian Seni Kreatif akan berkunjung ke pusat kebudayaan wayang di Kelantan dan di Yogyakarta untuk membangun sense of ethnography sebagai salah satu pendekatan yang digunakan untuk penelitian berkelanjutan.

Hubungi Kami

Kampus 4
Jalan Ahmad Yani, Kragilan, Tamanan, Banguntapan, Bantul Yogyakarta 55166
Telepon: (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Faximille: 0274-564604
Email: fsbk@uad.ac.id

Lokasi Kami

Temukan Kami

  • Instagram : @fsbk_uad
  • youtube : FSBK UAD Fakultas Satra, Budaya, dan Komunikasi
  • Tik Tok : @fsbk_uad

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960

© 2023 Fakultas Sastra, Budaya dan Komunikasi | Universitas Ahmad Dahlan | Perguruan Tinggi Muhammadiyah