FSBK Gelar Bedah Buku “Diplomasi Ringan dan Lucu: Kisah Nyata”

 

Bedah Buku FSBK bersama Wahid Supriyadi. Foto: Istimewa.

YOGYAKARTA – Fakultas Sastra, Budaya, dan Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan mengadakan acara bedah buku dengan tajuk “Diplomasi Ringan dan Lucu: Kisah Nyata”. Acara ini berlangsung secara luring bertempat di ruang Amphitarium Kampus 4 UAD pada Rabu, 25 Januari 2023. Hadir beberapa narasumber di antaranya Wahid Supriyadi yang merupakan Ex Duta Besar Australia, Rusia, Belarusia, dan UAE sekaligus penulis buku, Dwi Santoso, M.Hum., Ph.D. selaku moderator, serta Wajiran, S.S., M.A., Ph.D, Ajar Pradika Ananta Tur, S.S., M.A., dan Dani Fadillah, S.I.Kom, M.A. selaku pembedah buku. 

“Buku ini saya buat tidak hanya menceritakan diri saya sendiri, melainkan saya hadirkan chapter-chapter yang berisi tempat-tempat yang mungkin dapat menginspirasi teman-teman,” jelas Wahid Supriyadi. 

Menurutnya, diplomasi tidak selamanya bersifat kaku. Melainkan melalui buku ini pembaca dapat menemukan pengetahuan baru terkait cara-cara membangun komunikasi yang efektif guna menciptakan diplomasi yang ringan. 

“Salah satu kelebihan buku ini adalah diceritakannya hal-hal yang sebenarnya sederhana, namun dapat berdampak besar. Bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi juga untuk kepentingan diplomasi. Seperti penggunaan budaya dalam pertemuan-pertemuan besar,” ujar Wajiran. 

Mengutip pernyataan Ajar, selain menjelaskan hal-hal diplomatis, buku ini menjadi sangat menarik karena turut menceritakan bagaimana Wahid muda bisa memanfaatkan waktunya secara maksimal dengan mengikuti organisasi mahasiswa. “Organisasi mahasiswa merupakan media bagi mahasiswa untuk belajar terkait banyak hal, seperti kepemimpinan, negosiasi, dan banyak lagi,” ungkap Ajar. 

Dani menambahkan, pengalaman tidak bisa digali dari buku apapun. Menurutnya buku ini disusun sedemikian rupa sehingga memperlihatkan etos kerja, etos belajar, dan kreativitas tinggi sang penulis. 

“Buku ini menjadi bukti how I enjoy my work. Semoga teman-teman pembaca juga bisa terpacu semangatnya ketika membaca buku ini,” tutup Wahid. 

 

Hubungi Kami

Kampus 4
Jalan Ahmad Yani, Kragilan, Tamanan, Banguntapan, Bantul Yogyakarta 55166
Telepon: (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Faximille: 0274-564604
Email: fsbk@uad.ac.id

Lokasi Kami

Temukan Kami

  • Instagram : @fsbk_uad
  • youtube : FSBK UAD Fakultas Satra, Budaya, dan Komunikasi
  • Tik Tok : @fsbk_uad

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960

© 2023 Fakultas Sastra, Budaya dan Komunikasi | Universitas Ahmad Dahlan | Perguruan Tinggi Muhammadiyah